Sebagai perempuan yang juga ingin mandiri financial, tentu aku tidak mau selalu bergantung pada suami. Meski dirasa nafkah dari suami cukup, tetapi ada rasa puas jika membeli sesuatu dengan uang hasil sendiri. Betul nggak Bun?
Aku punya beberapa ide usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil. Sebelumnya aku juga udah pernah nulis tentang ide bisnis bagi ibu rumah tangga. Bunda bisa coba ide jualan online untuk ibu rumah tangga yang akan aku share, siapa tahu jadi pintu rezeki untuk Bunda yang tinggal baik di kota maupun di desa sekalipun.
Ide Jualan Online untuk Ibu Rumah Tangga
Disini aku akan membagikan beberapa usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil baik dalam bidang produk maupun jasa.1. Blogger/Penulis
Bagi bunda yang punya kemampuan menulis dan senang menuangkan kata lewat aksara, bisa dicoba nih freelance sebagai Penulis atau Blogger. Bunda bisa coba ketik di mesin pencari dengan freelancer menulis, nanti akan muncul beberapa situs job menulis yang bisa Bunda coba.Menulis tidak akan mengganggu waktu Bunda bersama si kecil. Buktinya sampai sekarang meski menjadi Blogger aku masih bisa mengurus keluarga tanpa harus meninggalkan anak.
Seringkali ingin kembali berkarir di dunia kerja, tapi tidak tega meninggalkan anak diasuh orang lain. Ingin melihat setiap menit tumbuh kembang anak.
Penulis adalah pekerjaan yang cocok bagi ibu rumah tangga. Aku bisa kembali bangkitkan kepercayaan diri yang merasa sempat hilang.
2. Frozen Food
Jika Bunda ingin berbisnis dengan modal yang minim, Bunda bisa menyetok makanan dengan berjenis frozen food. Bisa sekalian untuk menu makan di rumah juga.Saat ini makanan frozen food sangat digemari oleh berbagai kalangan. Jadi untung banyak!
3. Usaha Katering
Masih dengan dunia makanan, Bunda bisa coba ide usaha untuk ibu rumah tangga di desa dengan sistem online. Bunda bisa memasarkan berbagai menu untuk katering melalui media sosial.Dari media sosial, orang bisa melihat-lihat menu dan paket apa yang Bunda tawarkan di usaha katering ini. Usaha makanan ini hanya butuh modal sedikit namun untungnya banyak.
Sumber: pixabay |
Pasalnya peralatannya tidak perlu membeli lagi karena sudah bisa menggunakan peralatan memasak yang suda ada dan biasa Bunda gunakan.
Bunda hanya membeli bahan-bahan makanan aja sebagai modal awal. Berikan menu yang unik dan berbeda dari yang lain sehingga orang tertarik dengan pilihan menu yang kita tawarkan.
Belajar online juga bisa menghemat ongkos transportasi. Anak bisa jadi lebih nyaman belajar di rumah. Memanfaatkan gadget dengan belajar.
Bunda hanya membeli bahan-bahan makanan aja sebagai modal awal. Berikan menu yang unik dan berbeda dari yang lain sehingga orang tertarik dengan pilihan menu yang kita tawarkan.
4. Bimbingan Belajar Online
Semenjak pandemi, anak-anak mudai dikenalkan dengan sistem belajar daring. anak sekolah sekarang jadi mulai terbiasa belajar daring. Kita juga bisa memanfaatkan belajar melalui online tersebut.Belajar online juga bisa menghemat ongkos transportasi. Anak bisa jadi lebih nyaman belajar di rumah. Memanfaatkan gadget dengan belajar.
5. Membuat Kue
Kalau tadi membuka usaha katering, bunda yang suka buat kue atau roti bisa juga nih jualan dari rumah. Bunda bisa tawarkan inovasi membuat kue ulang tahun.Mungkin yang jual kue atau roti ini sudah banyak, tapi jika Bunda bisa memberikan inovasi dan rasa yang tak terlupakan boleh dicoba, hehe. Kalau banyak yang pesan kan lumayan Bun.
Zaman sekarang orang pengennya yang praktis aja langsung beli daripada repot bikin. Bunda yang bisa membuat kue, bisa memanfaatkannya.
6. Desain Grafis
Jika Bunda menyukai desain, banyak juga kesempatan menjadi freelance desain grafis loh, Bun!Meski dari rumah dan online, membuat desain grafis sangat menjanjikan. Maksimalkan potensi Bunda, biar jadi cuan.
7. Dropshiper Perlengkapan Bayi
Bagi Bunda yang punya anak kecil di rumah, bisa nih selain menyetok untuk kebutuhan si kecil, Bunda juga bisa sekalian menjualnya. Bunda lebih paham tentang kebutuhan bayi karena punya anak kecil. Bisa dijual offline disekitar rumah atau online juga.Tidak perlu pakai modal, Bunda cukup promosikan di akun jualan Bunda. Jika ada yang pesan, Bunda bisa langsung dropship ke Pembeli. Untuk mendapatkan kepercayaan konsumen, Bunda bisa memasarkan baju-baju bayi yang sudah Bunda beli sebelumnya atau yang biasa anak Bunda pakai sehingga Bunda tahu kualitas dan bahan dari baju bayi tersebut.
8. Buket Bunga
Lagi trend sekarang buket bunga yang isinya uang dan cemilan. Jika Bunda suka merangkai layaknya rangkaian bunga, bisa juga Bunda coba di rumah.
Jika Bunda merasa kreatif, bisa memadu padankan buket, usaha ini bisa sangat menyenangkan yang bisa Bunda jual dari rumah. Bunda bisa mulai memasarkannya melalui kerabat yang punya acara spesial. Insya Allah ide jualan online untuk ibu rumah tangga semakin menyenangkan.
9. Content Creator
Berkembangnya dunia digital, membuat pekerjaan jadi dinamis bisa dikerjakan dimana saja termasuk content creator. Bunda bisa mengabadikan kegiatan bersama si kecil dengan menjadi content creator.Sumber: pixabay |
10. Konsultan Desain Interior
Selain membuat konten tentang home living, Bunda juga bisa memberikan konsultan desain interior melalui online. Salah satu usaha untuk ibu rumah tangga yang punya anak kecil ini bisa bantu Bunda mencapai mandiri financial.
Kesimpulan
Sekarang banyak sekali profesi yang bisa kita kerjakan dari rumah. Kita juga bisa mengambil double peran untuk menjalankan profesi tersebut. Kadang pekerjaan yang lain selain urusan domestik itu perlu untuk kesehatan mental kita ya Bun. Jadi bukan semata-mata perihal materi aja.
Semangat ya Bunda. Meski tinggal di desa kita bisa kembangkan potensi yang kita miliki. Yuk coba dan pelajari profesi ini. Gimana nih, Bunda tertarik nomor berapa?
Posting Komentar
Posting Komentar