cerita mbun

Merekam Tumbuh Kembang Anak dengan Asus Zenfone 9

2 komentar
Merek tanpa blur dan guncangan


Foto Aqlan banyak tapi kok gak ada yang bagus ya? Kok banyak foto yang ngeblur sih?

Begitulah keluh kesahku setiap aku mengambil momen berharga Aqlan. Tanpa disadari, foto di galeri penuh dengan foto-foto Aqlan. Yang menurutku sangat disayangkan karena bisa memakan space yang bisa digunakan untuk hal lain selain foto. Kalau fotonya bagus sih banyak juga gapapa, lah ini fotonya pada ngeblur gimana?

Tapi, apalah daya susah juga foto anak kecil, karena anaknya tidak bisa diam sedang di fase aktif-aktifnya dan selalu ingin mencoba hal yang baru. Foto jadi sering ngeblur karena gerak Aqlan yang cepat berubah. Aqlan lagi duduk manis cepat-cepat pengen foto ehh anaknya udah bangun dan lari-lari, jadilah hasil fotonya ngeblur. Kesel kan jadinya? Wkwkwk.

Untuk itu, penting banget buat aku sebagai ibu muda yang ingin mengabadikan momen berharga si kecil dengan handphone yang mempunyai fitur kamera canggih tanpa menghasilkan hasil foto yang blur.

Fitur dan Keunggulan Asus Zenfone 9   


Asus zenfone 9 hadir menjawab kegelisahan ibu muda sepertiku yang tak ingin kehilangan momen setiap tumbuh kembangnya. Apalagi sambil gendong anak, memotret dengan satu tangan juga bukan masalah yang besar jika menggunakan Asus Zenfone 9 karena body-nya yang mungil.

Si kecil mungil anti guncangan dan blur

Berikut fitur dan keunggulan lain yang dimiliki Asus Zenfone 9 yang bisa merekam jejak si kecil tanpa ngeblur dan guncangan. Si mungil yang gahar dengan kualitas tiada batas.

1. Sistem Kamera Terbaru


Pada 17 November 2022, Asus mengadakan Launching Asus Zenfone 9 yang ditayangkan secara live pada channel Youtubenya. Acaranya seru banget, sampai ada yang dapat handpone nya loh! Siapa yang tidak mau coba? Memiliki handphone dengan dual camera.

Yup, asus Zenfone 9 ini memiliki dual camera profesional grade. Sehingga kita bisa memotret dan merekam momen anak dengan sangat jelas. Dengan sistem kamera yang profesional grade, memotret momen anak terasa lebih profesional. Karena sebagai ibu aku tidak mau kehilangan momen saat Aqlan bisa merangkak, berjalan, berbicara dan momen seru lainnya yang bisa aku tunjukkan kepadanya ketika sudah besar nanti. Momen yang wajib aku abadikan dengan kualitas foto yang jelas dan tajam.

Dengan teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization

Bukan hanya konten formal aja dong yang boleh terlihat profesional? Tapi, memotret keluarga juga hasilnya mesti terlihat profesional agar menjadi kenangan yang indah di kemudian hari. Khususnya anak yang cepat sekali perkembangannya. Tahu-tahu sudah bisa jalan aja. Gak mau kan menyesal karena tidak dapat mengabadikan momen indah tersebut?

Didukung dengan teknologi 6-Axis Hybrid Gimbal Stabilization yang dibenamkan pada kamera utamanya, membuat momen perkembangan anak menjadi sangat berharga. Selain memotret, teknologi tersebut membuat rekaman atau video dengan stabilitas yang jauh lebih tinggi.

Bahkan ketika kita dihadapkan dengan guncangan si kecil yang tidak bisa diam, hasilnya akan tetap bagus. Walaupun kita merekam dengan satu tangan saat menggendong si kecil. Juga saat dalam keadaan heactic dengan segala urusan domestik, Asus Zenfone 9 selalu memberikan hasil yang terbaik.

Fitur ini akan memantau setiap gerakan Zenfone 9 ke berbagai arah, lalu akan menyesuaikan posisi lensa secara real-time. Ditambah algoritma anti-guncangan dalam system Electronic Image Stabilization (EIS) akan mengeliminasi lebih banyak lagi dampak dari gerakan-gerakan yang tak diinginkan.

Alhasil, video aktifnya anak, akan selalu super smooth, bebas goyangan, seperti layaknya di videokan oleh seorang yang profesional. Menjaga rekaman bebas dari blur dan guncangan. Duh, keren yaaa foto dan rekamannya sudah pasti bagus, ga kecewa lagi.

Kamera utama beresolusi 50MP memakai sensor flagship dari SONY IMX766 dengan aperture sampai F1.9 dan mampu merekam video 8K dengan kecepatan 24fps. Juga akan merekam objek apapun tanpa distorsi optik atau ‘ghosting’.

Sedangkan kamera depan menggunakan sensor SONY IMX663 dengan aperture sampai F2.45 dan mampu merekam video 4K dengan kecepatan 30fps atau FHD dengan kecepatan 60fps yang disertai teknologi EIS.

Kamera kedua di belakang memiliki lensa ultra-wide beresolusi 12MP dengan sensor SONY IMX363 dengan aperture sampai F2.2 dan mampu merekam video 4K pada kecepatan 60fps dengan EIS dan pengoreksi distorsi yang real-time, serta merekam gambar makro dengan fokus sampai jarak 4cm.

2. Memiliki Warna yang Elegan


Meski sudah jadi ibu, warna handphone tetap jadi pilihan dong. Memilih warna sesuai dengan warna yang disukai bisa jadi penyemangat beraktivitas juga ditengah gempuran domestik yang tiada tara. Tersedia pilihan warna MoonLight White, Sunset Red, Starry Blue, dan Midnight Black.

Asus Zenfone 9 punya 4 warna 

Kalau aku pilih yang Sunset Red. Karena aku pengen tampil beda dengan warna yang terlihat lebih terang dibanding warna lain. Soalnya dari pertama punya handphone selalu pilih warna hitam atau silver. Pengen dong, ibu muda ini keluar dari zona nyaman tampil dengan Sunset Red sambil mengasuh si kecil, hehe.

3. Mudah Digenggam

Asus Zenfone 9 mudah ditemukan


Untuk ibu muda yang punya anak senang berlari, ini cocok banget karena tidak perlu repot mencari handphone dari dalam tas. Karena bisa disimpan didalam saku celana atau gamis kita. Jangan sampai karena kelamaan mencari handphone di tas, kita melewatkan momen berharga si kecil.

Kalaupun anaknya masih digendong, tidak akan mengganggu bayi yang tidur nyenyak di pelukan kita ketika mengeluarkan handphone dari dalam saku. Ukuran panjang yang kurang dari 14,8cm dan lebar kurang dari 7cm membuat ibu nyaman menggunakan smarthphone-nya.

Asus Zenfone 9 bisa dipegang satu tangan

Asus Zenfone 9 disesuaikan untuk penggunaan satu tangan yang lebih mudah. Tangan kiri bisa buat menggendong bayi, tangan kanannya mengenggam si mungil Asus Zenfone 9. Tidak terasa berat karena dilengkapi dengan ZenUI 9 yang memberikan performa yang lebih cepat dan mulus, sekaligus lebih pintar. Membantu banget ya untuk ibu muda yang harus sat sit set?

Asus Zenfone 9 ini juga dirancang untuk memudahkan navigasi mencari aplikasi yang dibutuhkan. Karena dilengkapi dengan tool Edge untuk menemukan aplikasi favorit dengan lebih cepat.

4. Performa yang Powerfull


Performa Asus Zenfone 9 yang powerfull salah satunya terletak pada penggunaan batre yang tahan lama. Karena Zenfone 9 menggunakan baterai berkapasitas 4300mAh, yang lebih besar dibandingkan pada Zenfone 8, untuk penggunaan seharian lebih.

Berkat prosesor flagship terbaru Snapdragon® 8+ Gen 1 Mobile Platform yang membuat Asus Zenfone 9 menjadi lebih gahar. Chip anyar ini mampu mencapai CPU clock speed sampai 3.2 GHz,menghasilkan performa CPU dan GPU 10% lebih tinggi namun dengan efisiensi CPU 30% dibandingkan sebelumnya. Itu artinya semakin bagus prosesnya.

Untuk mencegah suatu kondisi sistem tidak bisa bekerja secara maksimal, Zenfone 9 dilengkapi LPDDR5 RAM sampai 16GB. Cukup banget bukan untuk merekam tumbuh kembang anak semasa golden age-nya? Hayoo ngaku siapa yang di galerinya lebih banyak foto anak daripada foto sendiri? Hihi.

Konektivitas Wi-Fi juga dirancang agar jaringan lebih stabil, cepat, bahkan ketika kita dihadapkan pada kondisi yang heactic banget. Kalau lagi main sama anak, mau balas pesan pun susah karena takut anak terluka ketika sedang bermain. Namun tak usah khawatir lagi, karena Asus Zenfone 9 membantu sekali karena konektifitas Wi-Finya dilengkapi dengan Wi-Fi6E. Sehingga memudahkan kita untuk berbalas pesan dengan cepat.

5. Menggunakan Layar AMOELD


Dengan menggunakan layar Active Matrix Organic Light Emitting Diode membuat layar menjadi jernih dan tajam. Sehingga penggunanya menjadi lebih nyaman saat sedang beraktivitas dengan Asus Zenfone 9.

Meskipun layar ini termasuk mahal untuk diterapkan tapi sesuai dengan kelebihannya yang mampu menghasilkan gambar terbaik serta warna yang sangat tajam. Dengan layar berukuran 5,9 inci kita sudah bisa menikmati kelebihan tersebut.

Layar AMOLED tersebut mendukung refresh rate sampai 120Hz yang secara otomatis bisa berpindah ke 60, 90, dan 120Hz tergantung pada aplikasi atau konten yang sedang ditampilkan serta waktu respon 1ms. Kita jadi bisa browsing dengan cepat jika ingin mengetahui tentang parenting di google.

Tingkat cahaya Asus Zenfone 9 mencapai 800 nits (100% APL) dan peak maximum cahaya 1100 nits. Tingkat cahaya yang sangat membantu ketika anak sedang bermain di luar ruangan. Memotret dibawah sinar matahari tapi layar tetap terlihat tajam dengan kualitas warna yang baik. Namanya juga anak-anak, senang banget panas-panasan.

6. Audio Jernih


Untuk menghasilkan audio yang jernih, tidak tanggung-tanggung Asus menghadirkan pakar sound di Dirac Research, Swedia. Kerjasama ini sudah terjalin lama sejak projek Asus ROG Phone 3 sampai Zenfone 9 ini.

Asus Zenfone 9 memiliki suara yang jernih karena memiliki dua speaker linier yang disupport oleh smart amps dari Qualcomm Aqstic dan jack audio 3.5mm yang menggunakan Qualcomm Aqstic DAC terbaru.

7. Tahan Lama


Asus Zenfone 9 memberikan kenyamanan kepada penggunanya ketika sedang beraktivitas diluar maupun didalam rumah. Untuk full time mom yang lebih banyak menghabiskan waktu di rumah suka khawatir kalau handphone basah karena terkena makanan anak. Atau seperti Aqlan yang sudah bisa melemparkan barang.

Gak usah khawatir karena Asus Zenfone 8 ini sudah tersertifikasi IP68 yang artinya anti air dan debu. Jadi bunda semuanya gak usah khawatir kalau lagi menyuapi anak handphone-nya terkena tumpahan air atau makanan. Tetap aman kok Bun.

Layarnya juga diproteksi Corning Gorilla Glaas Victus yang melindungi handphone dari goresan saat terjatuh. Jadi gak usah khawatir ya Bun kalau anak tantrum lalu mengambil handphone dan melemparkannya, tidak akan mudah rusak.

Pembelian Resmi Asus Zenfone 9

Harga dimulai dengan Rp, 7.999.000,- dengan kapasitas penyimpanan 6GB/128GB dengan variasi warna Midnight Black, Moonlight White, Starry Blue dan Sunset Red. Harga Rp. 9.999.000,- hanya dua variasi yaitu Midnight Black dan Moonlight White dengan penyimpanan 8GB/256GB. Dan harga Rp. 11.999.000,- hanya tersedia Midnight Black dengan kapasitas 16GB/256GB. Sesuaikan dengan budget dan kebutuhan kalian ya.

Buat kalian yang mau beli Zenfone 9, udah bisa kalian dapatkan melalui patner dan channel pembelian resmi produk ASUS antara lain Erafone, Tokopedia, ASUS Exclusive Store, ASUS Online Store.

Kesimpulan

Asus Zenfone 9 ini hadir dengan kualitas memotret dan merekam dengan hasil yang baik menggunakan kamera andalannya yang setara dengan kamera profesional. Asus Zenfone 9 cocok digunakan untuk orang tua yang tidak ingin kehilangan momen berharga tumbuh kembang anaknya. Hasilnya tanpa ngeblur meski si kecil tidak bisa diam.

Dengan body-nya yang mungil, bisa disimpan di saku celana dan mudah dibawa kemana saja. Sehingga tetap bisa berkomunikasi meski sedang menggendong anak.

Keamanan dan kenyamanan yang diberikan Asus Zenfone 9 membuat para ibu bisa mengabadikan momen tumbuh kembang anak dan tidak khawatir handphone rusak saat terkena makanan anak.

Artikel ini diikutsertakan dalam ASUS Zenfone 9 Blog Writing Competition di Blog Widyanti Yuliandari.

Related Posts

2 komentar

  1. Bener banget, memori handphone penuh dengan foto si kecil...tp banyak yg blur, sayang banget sih....sepertinya memang butuh ponsel baru yang kameranya oke, Zenfone 9 keren bgt ya, bisa jadi pilihan inii

    BalasHapus

Posting Komentar